39 years experiences. We are your reliable partner.

MERAYAKAN IDUL ADHA 2024, MITRA JAYA GROUP BERBAGI HEWAN KURBAN DI SEMARANG DAN KENDAL
Merayakan Idul Adha 2024, Mitra Jaya Group menyalurkan sejumlah hewan kurban untuk masyarakat di sekitar wilayah izin Perusahaan di Kota Semarang dan Kabupaten Kendal, Senin, 17 Juni 2024.
Melalui anak perusahaannya yakni, PT Mitra Makmur Propertindo Gemilang; PT Mitra Makmur Propertindo, dan PT Bintang Seroja Propertindo, Mitra Jaya Group membagikan hewan kurban.
Total 8 ekor kambing dibagikan ke beberapa daerah seperti Kecamatan Mangkang Kulon, Kecamatan Mangunharjo, Desa Sumberejo, dan Desa Mororejo.
“Hari ini, telah disalurkan 8 ekor kambing ke beberapa tempat di sekitar wilayah izin Perusahaan.” Ucap Tri Agus.
“Penyaluran hewan kurban ini sebagai bentuk kepedulian Perusahaan terhadap masyarakat.” Tutup Tri Agus
Mitra Jaya Group senantiasa aktif dalam kegiatan sosial. Melalui dana CSR yang dikelola dengan baik, Perusahaan mampu menyalurkan bantuan dengan cepat dan tepat sasaran.
“Kami berkomitmen untuk terus memberikan kebermanfaatan melalui dana CSR yang kami kelola,” Kata Sumitra, selaku wakil Direktur Utama Mitra Jaya Group.
“Tentu kami sangat senang dengan perayaan Idul Adha ini. Semoga apa yang sudah kami berikan dapat bermanfaat untuk masyarakat. Saya ucapkan selamat Idul Adha 1445 H.” Tutup Sumitra.