News
Originated since 1981 - Expertise gained in more than
39 years experiences. We are your reliable partner.

Selamat Hari Batik Nasional

Dalam rangka menyambut dan memperingati hari batik nasional yang diperingati setiap tanggal 2 Oktober, Mitra Jaya Group mengadakan Kontes Batik Terfavorit di lingkungan Mitra Jaya Group. 
Ini sejalan dengan semangat perusahaan dalam mewujudkan nasionalisme cinta tanah air dan rasa memiliki karyawan dengan kebudayaan batik di Indonesia.
“Saya mengucapkan terimakasih banyak kepada Presiden Direktur Bapak Gowindasamy, Ibu Sumitra Selaku Wakil Presiden Direktur Mitra Jaya Group, yang telah mengadakan acara ini untuk memperingati Hari Batik Nasional. Saya sangat terkesan karena terpilih menjadi pemenang di karegori batik terfavorit wanita.” Tutur Maya Dwi salah satu karyawan Mitra Jaya Group yang menjadi pemenang di kontes batik terfavorit ini.
“Semoga acara kebudayaan seperti ini tetap terjaga dan terus diperingati setiap tahun nya, dan semoga kedepannya Mitra Jaya Group selalu sukses berkarya dan berjaya di Bumi Pertiwi, Indonesia”. Ujar Maya Dwi menutup pesan dan harapan untuk Mitra Jaya Group Kedepannya.